Sidang Terbuka Pengambilan Sumpah/Janji Advokat di Pengadilan Tinggi Jakarta*
Jakarta,-:Pojok Jurnal com. [jumat, 23 Januari 2026 Bertempat di Aula Ansyahrul Pengadilan Tinggi Jakarta, telah diselenggarakan Sidang Terbuka Pengambilan Sumpah/Janji Advokat bagi para calon advokat dalam wilayah hukum Pengadilan Tinggi Jakarta.
Sidang dibuka dan dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Jakarta, Nugroho Setiadji, serta dihadiri oleh para pengurus organisasi advokat dan para pendamping yang turut mendampingi calon advokat.
Berdasarkan Keputusan Ketua Pengadilan Tinggi Jakarta Nomor: 13/KPT.W10-U/SK.HK.00.4/I/2026, sebanyak 84 calon advokat secara resmi diambil sumpah/janjinya.
Para advokat tersebut berasal dari beberapa organisasi advokat, yaitu Forum Advokat dan Pengacara Indonesia (FAPRI), Perhimpunan Advokat Indonesia Suara Advokat Indonesia (PERADI SAI), Kongres Advokat Indonesia (KAI Siti Jamaliah), Kongres Advokat Indonesia (KAI Juanda), Lembaga Konsultan Hukum Anak Negeri (LEMBAKUM), dan Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI Raya).
Usai pengucapan sumpah/janji, acara dilanjutkan dengan penyerahan Berita Acara Sumpah (BAS) oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Jakarta, Albertina Ho, kepada para advokat yang telah sah memperoleh legalitas untuk menjalankan profesinya.
Red:Bahrudin
Sumber Humas MA Jakarta

Posting Komentar